Pengaruh Metode Story Telling Dengan Media Panggung Bonekaterhadap Keterampilan Bercerita Siswa Kelas IV UPT SPF SD Negeri Sangir Kota Makassar

Authors

  • Nurul Asridha Bahrun Universitas Muhammadiyah Makassar
  • Erwin Akib Universitas Muhammadiyah Makassar, Jln. Sultan Alauddin No. 259 Makassar
  • Tarman A. Arief Universitas Muhammadiyah Makassar, Jln. Sultan Alauddin No. 259 Makassar
  • Uyunnasirah Hambali Universitas Muhammadiyah Makassar, Jln. Sultan Alauddin No. 259 Makassar

DOI:

https://doi.org/10.35568/naturalistic.v7i1.2244

Keywords:

Story Telling, Media Panggung Boneka, Keterampilan Bercerita.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Bagaimanakah penerapan penggunaan metode story telling dengan media panggung boneka terhadap keterampilan bercerita siswa kelas IVUPT SPF SD Negeri Sangir Kota Makassar, dan Apakah terdapat pengaruh penggunaan metode story telling dengan media panggung boneka terhadap keterampilan bercerita siswa kelas IV UPT SPF SD Negeri Sangir Kota Makassar. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode story telling dengan media panggung boneka terhadap keterampilan bercerita siswa kelas IV UPT SPF SD Negeri Sangir Kota Makassar sebanyak 63 murid, dikelompokkan atas dua kelompok, yaitu siswa kelas IV.A.1 sebanyak 32 siswa sebagai kelompok/ kelas eksperimen dan siswa kelas IV.A.2 sebanyak 31 siswa sebagai kelompok/ kelas kontrol. Penelitian dilaksanakan selama 10 kali pertemuan yang terbagi 5 kali pertemuan pada kelas eksperimen dan 5 kali pertemuan pada kelas kontrol. Hasil analisis didapatkan bahwa keterampilan dalam bercerita pada kelas kontrol tergolong rendah setelah diberikan perlakuan, yaitu sesuai dengan nilai rata-rata di peroleh sebesar 76,02. Sedangkan pada kelas ekperimen nilai skor rata-ratanya lebih tinggi setelah perlakuan diperoleh sebesar 86,15. Sementara itu, dari hasil uji-tmenunjukkan bahwa perbedaan signifikan nilai t-tabel dengan nilai t-test terbukti dengan t-test. Berdasarkan hasil penelitian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa metode story telling dengan media panggung boneka berpengaruh terhadap keterampilan bercerita siswa kelas IV UPT SPF SD Negeri Sangir Kota Makassar.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-10-31

How to Cite

Bahrun, N. A., Akib, E., Arief, T. A., & Hambali, U. (2022). Pengaruh Metode Story Telling Dengan Media Panggung Bonekaterhadap Keterampilan Bercerita Siswa Kelas IV UPT SPF SD Negeri Sangir Kota Makassar. Naturalistic: Jurnal Kajian Dan Penelitian Pendidikan Dan Pembelajaran, 7(1), 1385–1394. https://doi.org/10.35568/naturalistic.v7i1.2244