PENGGUNAAN MEDIA PASIR UNTUK KEMAMPUAN MENULIS PERMULAAN PADA ANAK USIA 4-5 TAHUN

Penulis

  • Ropikoh A Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Dewi Siti Aisyah Unipersitas Singaperbangsa Karawang
  • Lilis Karyawati

DOI:

https://doi.org/10.35568/earlychildhood.v5i2.1445

Abstrak

Pondasi utama anak untuk bisa menulis dapat ditunjukkan dari prilaku anak ketika mencoret-coret didinding atau buku.  Karena itu agar fungsi sel-sel otak berfungsi secara optimal maka dibutuhkan rangsangan sehingga dapat berkembang dengan baik. maka anak perlu diberikan stimulus sedini mungkin.Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah penggunaan media pasir dapat membantu anak dalam mengoptimalkan menulis permulaan di PAUD Arropi Pangkalan. metode penelitian ini menggunakan kualitatif dengan pendekatan deskriftif. Pengumpulan data diambil yaitu melalui metode pengamatan/observasi langsung dan wawancara. Analisis data dilakukan dengan trigulasi data, yaitu dengan cara membandingkan  dengan tiga sumber data kemudian akan diambil kesimpulan dari informasi yang telah diperoleh sumber data lain. Hasil yang didapat ialah ketika anak-anak sedang bermain dengan media pasir didalam kelas ataupun diluar kelas bersama guru khususnya di kelompok A PAUD Arropi dapat dikembangkan melalui media pasir.  Karena Media Pasir merupakan salah satu permainan yang mengasah kemampuan kognitif anak, sosial emosiaonal, bahasa, psikomotorik dan sensoris. sehingga dengan bermain anak juga belajar. Selain itu sangat efisien, ekonomis dan efektif  bagi pengembangan kemampuan anak.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2021-11-30