KELAYAKAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MATERI JARINGAN TUMBUHAN DENGAN PENDEKATAN PAIKEM

Authors

  • Ryan Rizki Adhisa Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • Dias Aziz Pramudita Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • Eric Santoso Universitas Muhammadiyah Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.35568/produktif.v5i2.1691

Keywords:

android, media pembelajaran, PAIKEM

Abstract

Media pembelajaran merupakan perantara penyampaian materi pelajaran kepada peserta didik dengan menggunakan alat-alat tertentu agar peserta didik dapat memahami materi dengan cepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran melalui pendekatan PAIKEM pada materi jaringan tumbuhan  berbasis Android dan menguji kelayakannyaMedia dikembangkan dengan software Articulate Storyline 3 dan Website2Apk Builder. Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah  ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Hail pengembangan media pembelajaran kemudian diuji kelayakannya. Hasil dari uji coba kepada 2 ahli media memperoleh nilai rata-rata persentase 84% yang termasuk dalam kategori sangat layak menggunakan skala Liekert. Selain itu hasil rata-rata pengujian validitas isi dengan Aiken’s V didapati koefisien V sebesar 0,79 yang dinyatakan valid. Sedangkan hasil uji coba kepada 2 ahli materi memperoleh nilai rata-rata persentase 81,62% yang termasuk dalam kategori sangat layak dengan hasil rata-rata koefisien V sebesar 0,753 dinyatakan valid. Koefisien V dari hasil pengujian implementasi aspek PAIKEM pada media oleh ahli materi sebesar 0,766 juga dinyatakan valid. Hasil uji kelayakan kepada 5 memperoleh nilai rata-rata persentase 86,5%; termasuk dalam kategori sangat layak dengan rata-rata koefisien V sebesar 0,86 dan koefisien V untuk memvalidasi implementasi PAIKEM pada media sebesar 0,77 sehingga keduanya dinyatakan valid.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-01-03