Analisis Asuhan Keperawatan Keluarga Gerontik Dengan Intervensi Kompres Jahe Untuk Menurunkan Skala Nyeri Pada Penderita Rheumatoid Arthritis
DOI:
https://doi.org/10.35568/senal.v3i1.7401Kata Kunci:
Kompres Jahe, Rheumatoid Arthritis, Skala NyeriAbstrak
Rheumatoid Arthritis adalah bentuk penyakit autoimun yang sering terjadi dan ditandai dengan peradangan kronis yang mengakibatkan kerusakan permanen pada sendi yang biasanya disertai nyeri pada persendian dan dapat meningkatkan risiko morbiditas dan kematian pada penderita. Terapi utama yang dianjurkan adalah menangani nyeri. Penanganan nyeri pada penderita rheumatoid arthritis dilakukan dengan dua metode yaitu farmakologi dan nonfarmakologi. Salah satu terapi nonfarmakologi yang dapat dilakukan yaitu menggunakan jahe untuk kompres hangat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui asuhan keperawatan gerontik dengan intervensi kompres jahe pada penderita rheumatoid arthritis. Subjek penelitian ini adalah 1 klien lansia dengan rheumatoid arthritis. Metode penelitian menggunakan studi kasus dengan pendekatan asuhan keperawatan yang mencakup pengkajian, diagnosa keperawatan, perencanaan, implementasi dan evaluasi. Hasil penelitian pada Ny. I setelah diberikan terapi kompres jahe selama 7 hari dengan 15 menit pemberian didapatkan penurunan skala nyeri dari skala 6 (nyeri sedang) menjadi skala 2 (nyeri ringan). Kesimpulan dari peneliatian ini ada pengaruh penerapan kompres jahe untuk menurunkan skala nyeri pada penderita rheumatoid arthritis. Peneliti menyarankan penerapan kompres jahe untuk menurunkan skala nyeri dalam penatalaksanaan nyeri rheumatoid arthritis.
Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2025 The Author(s)

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.








