PENGEMBANGAN MEDIA MAGIC BOOK “AKTIVITAS ANAK MUSLIM” DALAM MENINGKATKAN NILAI PENDIDIKAN ISLAM ANAK USIA 5-6 TAHUN

Penulis

  • Tarisa Ananda Yearin Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang
  • Nyayu Soraya Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang
  • Elsa Cindrya Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang
  • Saipul Annur Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang
  • Kurnia Dewi Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

DOI:

https://doi.org/10.35568/earlychildhood.v9i1.6566

Kata Kunci:

Pengembangan Media, Magic Book, Nilai Pendidikan Islam

Abstrak

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya media yang berkaitan dengan nilai pendidikan islam yang lebih menyenangkan dengan metode pembelajaran inovatif dan edukatif bagi anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran magic book berbasis islam yang valid, praktis dan efektif dalam meningkatkan nilai pendidikan islam anak usia 5-6 tahun di RA Plus Fatahul Wardah Palembang. Metode penelitian yang digunakan R&D dengan model pengembangan 4D. Subjek penelitian adalah 11 anak usia 5-6 tahun di RA Plus Fatahul Wardah Palembang. Data dikumpulkan melalui observasi, angket, wawancara dan dokumentasi lalu dianalisis menggunakan uji kevalidan, kepraktisan dan keefektifan untuk menguji kualitas media magic book. Adapun lembar angke, lembar wawancara peserta didik untuk mengetahui respon siswa terhadap media magic book. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran magic book memperoleh skor validasi materi 94,2%, bahasa 76%, dan media 96,3% yang dikategorikan sangat valid. Uji kepraktisan 93,84% dinyatakan sangat praktis, uji coba skala kecil 95% dan uji coba skala besar 97,6% yang dinyatakan sangat efektif. Sementara itu diuji lagi keefektifan media magic book melalui uji hipotesis dengan menggunakan uji-t diperoleh nilai t-hitung lebih besar dalam mutlaknya dibandingkan nilai t-tabel (|t-hitung |=48,50 > t-tabel= 2,086)

Diterbitkan

2025-05-27