FAKTOR KESULITAN BELAJAR TARI GOLEK AYUN-AYUN BAGI MAHASISWA SENI TARI DI PRODI PENDIDIKAN SENI PERTUNJUKAN

Authors

  • Aline Rizky Oktaviari Satrianingsih Universitas Tanjungpura
  • Mega Cantik Putri Aditya Universitas Tanjungpura
  • Regaria Tindarika Universitas Tanjungpura
  • Imma Fretisari Universitas Tanjungpura

Keywords:

Faktor Kesulitan Belajar, Tari Golek Ayun-Ayun, Mahasiswa Seni Pertunjukan

Abstract

Tari Jawa merupakan salah satu mata kuliah yang termasuk tari nusantara yang wajib dikuasai oleh mahasiswa seni tari di Prodi Pendidikan Seni Pertunjukan FKIP UNTAN. Tujuannya agar dapat memiliki pengalaman dan kemampuan pemahaman serta keterampilan sesuai dengan teknik gerak tari di Jawa. Pada semester ini mahasiswa mempelajari Tari Golek Ayun-Ayun yang berasal dari Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian Faktor Kesulitan Belajar Tari Golek Ayun-Ayun pada Mata Kuliah Tari Jawa bagi mahasiswa prodi Pendidikan Seni Pertunjukan FKIP Universitas Tanjungpura menggunakan penelitian deskriptif kuantitatif. Mahasiswa seni tari di Prodi Pendidikan Seni Pertunjukan baru mengenal dan mempelajari ragam gerak teknik tari gaya Yogyakarta saat di perkuliahan, oleh sebab itu perlu diketahui faktor kesulitan dan kendala yang mahasiswa alami dalam proses penguasaanya. Penelitian ini menganalisis data yang berasal dari wawancara, studi dokumentasi, dan angket. Penyajian data penelitian ini memakai diagram hasil angket dan hasil wawancara yang dalam bentuk deskripsi. Berdasarkan hasil penelitian ini didapatkan faktor kesulitan belajar berasal dari: 1) Faktor eksternal terkait kesulitan belajar Tari Golek Ayun-Ayun; dan 2) Faktor internal terkait kesulitan belajar Tari Golek Ayun-Ayun mahasiswa. Kemudian, peneliti memberikan saran sebagai salah satu solusi yang dapat dilakukan sesuai dengan kebutuhan mahasiswa seni tari di Prodi Pendidikan Seni Pertunjukan FKIP UNTAN.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-06-30