VALIDASI INSTRUMEN MOTIVASI MENGGUNAKAN SELF-REGULATION QUESTIONNAIRE UNTUK MAHASISWA SENI

Authors

  • Reni Anggraeni ISI Denpasar
  • Asti Tri Lestari Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya
  • Irna Khaleda Nurmeta Universitas Muhammadiyah Sukabumi

DOI:

https://doi.org/10.35568/magelaran.v6i2.3970

Keywords:

Validasi, Motivasi, Self-Regulation, Mahasiswa Seni

Abstract

Kurangnya instrumen motivasi yang memiliki validitas dan reliabilitas yang kuat secara teori dan analisis untuk melihat motivasi mahasiswa seni di Indonesia sulit didapat. Sehingga ini menjadi kekhwatiran tersendiri, padahal untuk dapat melihat motivasi mahasiswa seni dapat menggunakan self-determination theory yang diukur menggunakan Learning Self-Regulation Questionnaire (SRQ-L). Penelitian ini bertujuan ingin memvalidasi SRQ-L untuk mahasiswa seni. Metode penelitian dengan menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Partisipan didalam penelitian ini sebanyak 63 mahasiswa bidang seni yang diambil dengan menggunakan teknik sampling incidental. Instrumen penelitian dengan menggunakan SRQ-L. Teknik analisis data menggunakan Stuctural Equation Modeling (SEM) dengan teknik confirmatory factor analysis. Hasil penelitian menyatakan SEM diindikasikan baik, sehingga penelitian ini menyimpulkan bahwa bahwa SRQ-L merupakan instrumen yang tepat untuk mengukur motivasi mahasiswa seni. Penelitian lebih lanjut perlu dilakukan dengan menambah partisipan yang telibat, seta memberikan keterangan yang lebih jelas terkait dengan jenis kelamin dan usia yang tidak terkonfirmasi di dalam penelitian ini.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-12-31