Gambaran Lama Persalinan Kala I Fase Aktif Pada Primigravida Dengan Posisi Merangkak di Wilayah Kerja Puskesmas Tamansari Kota Tasikmalaya

Authors

  • Dede Gantini Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya
  • Lilik Herawati Puskesmas Tamansari

DOI:

https://doi.org/10.35568/bimtas.v3i2.686

Keywords:

Posisi merangkak, kemajuan persalinan kala 1, primigravida

Abstract

Posisi merangkak dapat membantu meringankan rasa sakit, posisi ini juga dapat membantu memutar janin dari posisi oksiput posterior untuk berputar menjadi posisi oksiput anterior. Tujuan penelitian untuk mengetahui gambaran lama persalinan kala I fase aktif pada primigravida dengan posisi merangkak di wilayah Kerja Puskesmas Tamansari. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimen. Sampel penelitian adalah seluruh ibu hamil primigravida di wilayah Kerja Puskesmas Tamansari, dengan taksiran persalinan bulan Oktober sampai November 2017 berjumlah 18 orang. Hasil penelitian menunjukkan rata rata lama persalinan kala 1 fase aktif pada primigravida dengan posisi merangkak adalah 251 menit (4.11) jam, sebanyak 10 orang (55.56%) melalui kala I fase aktif dalam waktu >251 menit, dan sebanyak 8 orang (44.44%) melalui kala I fase aktif selama <251 menit. Saran untuk tenaga kesehatan atau penolong persalinan dapat menerapkan teknik posisi merangkak saat memberikan asuhan kebidanan pada ibu bersalin kala I fase aktif sehingga akan mempercepat proses persalinan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-12-10

How to Cite

Gantini, D., & Herawati, L. . (2020). Gambaran Lama Persalinan Kala I Fase Aktif Pada Primigravida Dengan Posisi Merangkak di Wilayah Kerja Puskesmas Tamansari Kota Tasikmalaya. Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas, 3(2), 36–43. https://doi.org/10.35568/bimtas.v3i2.686