GAMBARAN KARAKTERISTIK IBU HAMIL YANG MENGALAMI KEKURANGAN ENERGI KRONIK DI PMB BIDAN IIS SUSILAWATI.,SST

Authors

  • Puzia Nurul Fadilah Universitas Galuh
  • Siti Fatimah Universitas Galuh

DOI:

https://doi.org/10.35568/bimtas.v5i2.1858

Keywords:

Kehamilan, KEK, Karakteristik

Abstract

Kekurangan Energi Kronik (KEK) adalah salah satu resiko kehamilan yang bisa menyebabkan timbulnya masalah pada kehamilan, persalinan dan masa nifas. Beberapa resiko yang paling banyak ditimbulkan dari permasalahan KEK yakni kejadian BBLR, persalinan prematur, dan anemia pada masa kehamilan. Tujuan dari penelitan ini adalah untuk mengetahui gambaran karakteristik ibu hamil yang mengalami Kekurangan Energi Kronik (KEK) di PMB Bidan Iis Susilawati., SST Tahun 2021. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dan menggunakan rancangan desain deskriptif. Populasi pada penelitian ini adalah ibu hamil dengan jumlah sampel 23 responden dengan metode total sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner dan lembar ceklis. Hasil penelitian yang dilakukan kepada 23 responden diantaranya: Hampir seluruh ibu memiliki usia tidak beresiko sebanyak 20 orang (87%), sebagian besar ibu hamil berpendidikan menengah sebanyak 18 orang (78,3%), sebagian besar ibu paritas nulipara sebanyak 14 orang (60,9%), hampir seluruh ibu tidak bekerja sebanyak 20 orang (87%), Sebagian kecil memiliki jarak kehamilan beresiko sebanyak 5 orang
(21,7%)dan sebagian besar ibu hamil berpengetahuan cukup sebanyak 12 orang (52,5). Bagi tenaga Kesehatan khususnya bidan diharapkan lebih optimal dalam memberikan Pendidikan Kesehatan agar resiko kehamilan KEK ini tidak menyebabkan permasalahan yang berkelanjutan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-11-30

How to Cite

Fadilah, P. N., & Fatimah, S. (2021). GAMBARAN KARAKTERISTIK IBU HAMIL YANG MENGALAMI KEKURANGAN ENERGI KRONIK DI PMB BIDAN IIS SUSILAWATI.,SST. Jurnal BIMTAS: Jurnal Kebidanan Umtas, 5(2), 72–80. https://doi.org/10.35568/bimtas.v5i2.1858