Peran Modul Nusantara PMM Dalam Memahami Adat Istiadat Desa Jati Bali

Authors

  • Aris Setiabudi Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya
  • Asti Tri Lestari Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya
  • Anggia Suci Pratiwi Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya
  • Fitri Nurlina Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya
  • Miftahul Falah Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Keywords:

Jati Bali, Modul Nusantara, PMM

Abstract

Mahasiswa program pertukaran mahasiswa merdeka Universitas Muhammadiyah Kendari, melakukan kegiatan Modul Nusantara Ke Desa Jati Bali Kecamatan Ranomeeto Barat Kabupaten Konawe Selatan pada tanggal 16 September 2023. Modul Nusantara merupakan rangkaian yang didesain berupa kegiatan kebinekaan yang memfokuskan untuk menciptakan pemahaman komprehensif mahasiswa melalui pembimbingan secara berurutan dan berulang. Penulis memilih subjek dan objek dengan cara teknik purposive sampling dengan langkah memilih subjek yang dianggap representatif dan mampu mewakili keseluruhan masyarakat Desa Jati Bali, diantaranya Kepala Desa dan tokoh-tokoh masyarakat. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, yakni penelitian lapangan yang bersifat deskriptif  analitik. Saat berkunjung ke Desa Jati Bali, penulis mendapat kesempatan menyaksikan tradisi mendak dan upacara ngaben. Masyarakat Jati Bali bermigrasi ke Sulawesi Tenggara pada November Tahun 1968. Selama 55 tahun bermigrasi, masyarakat tetap berupaya menjaga eksistensi tradisi dan budaya leluhurnya di Pulau Bali. Penulis berharap dapat memberikan motivasi dan semangat kepada semua mahasiswa di Indonesia untuk ikut program-program yang diadakan oleh kementrian pendidikan, kebudayaan, riset dan teknologi (Kemdikbudristek), khususnya program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM).

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2025-02-10