KECERDASAN LOGIKA-MATEMATIKA DI LIHAT DARI KECERDASAN MAJEMUK SISWA SMA DI BREBES SELATAN

Authors

  • Ujang Khiyarusoleh FKIP Universitas Peradaban

DOI:

https://doi.org/10.35568/naturalistic.v3i1.270

Keywords:

Instrumen, Kecerdasan Majemuk, Karir, SMA

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh diperlukannya informasi tentang kondisi kecerdasan logika-matematika siswa SMA, untuk mengungkap kecerdasan yang dimiliki siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kecerdasan logika –matematikasiswa SMA diwilayah Brebes. Metode yang digunakan adalah metode Kualitatif dengan pendekatan studi kasus pada siswa SMA, objek penelitian adalah siswa SMA seBrebes. Untuk sampel yang diambil adalah Brebes selatan dari 3 (tiga) kecamatan yaitu Bumiayu, Sirampog dan Paguyangan dari ketiga kecamatan tersebut  di ambil 5 (Lima) sekolahan SMA diwilayah Kabupaten Brebes Selatan.

Hasil penelitian siswa yang memiliki kecerdasan linguistik sebanyak 17 siswa sebesar 13,49 %, kecerdasan Logika 9 Siswa sebesar 7,14 %, kecerdasan musikal sebanyak 6 siswa sebesar 4,76 %, kecerdasan visual sebanyak 22 siswa sebesar 17,46 %,  Kecerdasan Tubuh sebanyak 24 Siswa sebesar 19,05 %, Kecerdasan Interpersonal sebanyak 26 Siswa sebesar 20,63%,  kecerdasan Intrapersonal sebanyak 18 siswa sebesar 14,29 %, kecerdasan Natural sebanyak 4 siswa sebesar 3,17 % hal tersebut  menunjukan bahwa siswa yang memiliki kecerdasan Logika Matematika yaitu sebanyak 9 siswa dan sebesar 7,14% dari 126 siswa.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2018-10-30 — Updated on 2020-07-06

Versions

How to Cite

Khiyarusoleh, U. (2020). KECERDASAN LOGIKA-MATEMATIKA DI LIHAT DARI KECERDASAN MAJEMUK SISWA SMA DI BREBES SELATAN. Naturalistic: Jurnal Kajian Dan Penelitian Pendidikan Dan Pembelajaran, 3(1), 240–246. https://doi.org/10.35568/naturalistic.v3i1.270 (Original work published October 30, 2018)